Cara jitu mendongkrak penjualan dengan media online

Hasil penjualan dari media sosial semakin gila!!! - Bisnis dengan basic berjualan nampaknya semakin tahun akan semakin besar pertumbuhanya, apa lagi di tambah dengan banyaknya sosial media yang semakin banyak penggunanya sekarang ini, membuat para pelaku penjual online semakin berkesempatan untuk menjangkau pelanggan potensial yang ada di berbagai sosial media tersebut, Media sosial adalah pasar yang sangat luas yang hampir tidak ada batasan untuk memasarkan sebuah produk kepada seluruh penggunanya, Selain dari pihak penjual yang ingin memasarkan berbagai jenis produk yang di milikinya, ternyata dari beberapa pengguna sosial media pun juga banyak yang menjadikan sosial media sebagai sarana untuk berbelanja, Dari hal ini bisa di simpulkan bahwa media sosial sekarang ini memang sangat menjanjikan potensi yang akan di hasilkan di beberpaa tahun kedepan. 

Karena sudah banyak sekali pemain bisnis yang menekuni penjualan online dan mereka berhasil mengumpulkan banyak pundi" rupiah, Nampaknya sekarang adalah giliran anda untuk menjadi salah satu calon pemain bisnis yang memanfaatkan media sosial sebagai sarana bisnis, Bagi anda yang masih tergolong pemula, saya di sini ada formulasi baik bagi anda yang ingin menggeluti bisnis penjualan online dan ingin sukses seperti yang lain, Ada beberapa hal penting yang harus anda ketahui sebelum menjalankan bisnis penjualan online dan mengeluarkan biaya, hal yang harus anda ketahui sebagai modal awal anda untuk menjalankan bisnis ini adalah sebagai berikut.
Mendongkrak penjualan dengan media online
uang by yukerja.com

Mendongkrak penjualan dengan media online

Kuasai berbagai sosial media dan jalankan
Sebelum anda memasarkan sebuah produk andalan yang anda miliki, sebagai senjata utama berjualan online yang harus di lakukan pertamakali adalah dengan menguasai penggunaan dari berbagai sosial media, Hal ini penting karena ini adalah lahan emas anda untuk mengenalkan berbagai produk yang anda miliki dan akan di lihat oleh banyak orang di sana, Kuasailah media sosial yang sedang menjadi trend dikalangan masyarakat umum dan kuasailah cara pemasaran dengan media sosial tersebut, Jika anda belum pernah menjadi penjual online sebelumnya, Anda bisa berkunjung dulu ke lapak online kompetitor yang sudah berdiri lebih dulu, Pelajari berbagai hal yang mereka lakukan dan pelajari juga apa saja yang di lampirkan untuk mengenalkan produk mereka ke pada para pengujung.

kenalkan produk anda
Mengenalkan produk adalah hal yang wajib di lakuan oleh para pebisnis online dengan basic berjualan, Ini adalah hal awal yang harus anda lakukan ketika anda ingin memperoleh banyak pembeli dari sana, kenalkan produk dengan deskripsi yang lengkap dan gambar yang jelas ketika anda melakuan pengenalan produk kepada para pengguna sosial media, Hal ini berguna untuk nanti para calon pembeli yang menghubungi anda sudah tidak banyak pertanyaan lagi mengenai produk yang anda jual, Jadi para calon pembeli yang menghubungi anda biasanya langsung menanyakan ketersediaan stock, lokasi dan ongkir saja. Ini tentu saja akan menghemat waktu anda karena sudah tidak lagi ada banyak pertanyaan dari para calon pembeli.

Beri alasan kuat mengapa mereka membeli
Sebagai penjual yang nantinya akan ada berbagai kompetitor yang mempunyai produk yang hampir sama dengan produk anda, Anda harus mempunyai cara yang cerdas untuk menawarkan produk yang anda miliki kepada para calon pembeli, ingat bahwa anda mempunyai kompetitor yang menjual barang yang hampir sama seperti barang yang anda jual, Jadi hal yang harus anda lakukan di sini adalah dengan memberikan alasan yang kuat mengapa mereka harus memilih produk anda dari pada barang yang ada di luar sana, Tetapi ketika anda memberikan alasan kenapa mereka calon pembeli harus membeli ke anda, Anda tidak boleh menjatuhkan produk yang di jual oleh kompetitor, Karena jika hal ini anda lakukan maka nama baik anda akan menjadi jelek sehingga kepercayaan dari customer akan berkurang.

Artikel promosi
  1. Cara jitu promosi di facebook
  2. Strategi jitu berjualan online

Selalu Update barang terbaru
Ketika bisnis berjualan anda sudah berjalan beberapa bulan dan sudah mulai banyak pembeli maka hal yang selanjutnya yang harus anda lakukakan adalah melakukan update dari setiap barang terbaru yang anda miliki, Hal ini bertujuan untuk tetap mengenalkan bahwa produk anda tidak itu" saja sehingga anda akan terus di datangi para calon pembeli dan bahkan jika pelayanan anda bagus bukan tidak mungkin mereka akan berlangganan. 

Gunakan promosi yang unik dan berbeda
Promosi yang unik adalah hal yang penting anda lakukan, Dengan banyaknya kompetitor di luar sana yang lebih dulu berdiri dan lebih besar dari anda, Maka hal yang harus anda lakukan untuk tetap bisa bersaing dengan mereka salah satunya adalah dengan  melakukan hal unik dan berbeda dari kompetitor lain, Hal ini akan berguna untuk memancing perhatian para calon pembeli agar semakin banyak yang mampir ke lapak anda, Dari setiap strategi pemasaran yang dimiliki oleh pemain besar di luar sana, Mereka selalu mengedepankan kesan pertama terhadap deskripsi dari barang yang mereka jual. Jadi, Jika kesan pertama ini sudah anda kuasai maka sudah bisa di pastikan anda akan di banjiri para calon pembeli.


Berikan service yang memuaskan
Hal yang satu ini sebenarnya tidak termasuk dalam kategori mendongkrak penjualan dari media sosial tetapi lebih kepada mempertahankan pelanggan yang sudah lama menaruh kepercayaan kepada kita, Service yang tetap fresh dan cepat dari anda adalah keuntungan tersendiri bagi bisnis penjualan anda sekarang dan kedepanya, Bila perlu jalin hubungan baik kepada para pelanggan sehingga mereka selalu nyaman jika berbelanja kepada anda nantinya.

Mendongkrak penjualan dengan media online

Di atas adalah sedikit ulasan singkat mengenai cara untuk mendongkrak penjualan melalui media sosial, Dengan banyaknya pengguna media sosial yang sekarang ini sudah menjangkau ke semua kalangan, Hal ini bisa di manfaatkan sebagai sarana bisnis yang hasilnya sangat menjanjikan. 
Semoga ulasan di atas berguna bagi yang ingin mengembangkan bisnis dengan memanfaatkan media sosial, demikian semoga bermanfaat.

Jangan lupa baca juga : Tips beli laptop sesuai kebutuhan dan budget

Share on Google Plus

About Unknown

Diskripsi singkat tentang author blog ? waduh saya pemalu orangnya, jadi jarang bisa ungkapin semuanya di sini hehe, silahkan ngobrol lewat email saja ya, tapi jangan jualan obat kuat lo!!!
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar: